Pemain tengah Arsenal, Martin Odegaard, ditunjuk menjadi kapten klub untuk musim kompetisi berikutnya. The Gunners sebelumnya berhadapan dengan Sevilla saat berlaga di Piala Emirates pada hari Sabtu waktu setempat. Kesempatan ini juga digunakan oleh pihak klub untuk mengumumkan sang pemain berdarah Norwegia tersebut sebagai pihak yang akan mengenakan ban kapten di sepanjang musim kompetisi mendatang.
Penunjukan Martin Odegaard sebagai Kapten
Pihak Arsenal tak lupa mengabarkan penunjukan tersebut dalam sebuah pernyataan resmi pihak klub. Dalam pernyataan tersebut, Arsenal mengatakan bahwa pihaknya merasa bangga untuk mengumumkan Martin Odegaard akan menjadi kapten tim utama pria mereka.
Menurut pihak klub, sang pemain berusia 23 tahun tersebut telah menunjukkan peran yang uar biasa sejak kedatangannya untuk pertama kali di Stadion Emirates dari Real Madrid pada Januari 2021 silam. Awalnya, ia memang didatangkan sebagai pemain pinjaman. Tapi sejak saat itu pula ia berhasil menunjukkan permainan yang luar biasa. Secara total, ia telah turun di 60 kali laga dan mencetak 9 gol bagi pihak klub.
Pengalaman Memadai Martin Odegaard
Pihak klub beranggapan bahwa dengan pengalaman tersebut, sang pemain berdarah Norwegia tersebut layak untuk mengenakan ban kapten. Apalagi ia juga sudah pernah diberikan tanggugn jawab yang sama sebagai kapten timnas Norwegia sejak Maret 2021. Sejak mendapatkan tanggung jawab tersebut, ia sudah menjalani 43 laga internasional bersama timnas Norwegia.
Pihak Arsenal pun berharap bisa mendulang kesuksesan sejak penunjukan Martin Odegaard sebagai kapten. Pihak klub pun berjanji akan memberikan informasi lebih lanjut terkait keputusan mereka tersebut dalam sesi konferensi pers berikutnya.
Sejak kepergian mantan kapten mereka, Pierre-Emerick Aubameyang ke Barcelona, mantan penyerang Arsenal, Alexandre Lacazette, sebenarnya sempat diberikan tanggung jawab tersebut, meski tidak resmi. Namun, dengan kepergian sang pemain ke Lyon, posisi tersebut kembali berada dalam posisi lowong.
Diunggulkan dari Kandidat Lain
Menurut informasi yang kami dapatkan dari penyelenggara M88 promosi, sosok Martin Odegaard memang cukup diunggulkan dari beberapa kandidat lain. Sebelum penunjukan dirinya dipastikan, memang sempat muncul nama pemain lain seperti Granit Xhaka, Aaron Ramsdale, sampai Kieran Tierney.
Sang pemain bernomor punggung 8 tersebut pun kini resmi menjadi kapten termuda kedua di Liga Primer Inggris. Posisi kapten termuda saat ini dipegang oleh Declan Rice dari West Ham United. Posisi ini diambil alihnya dari kapten sebelumnya, Mark Noble. Posisi kapten di klub West Ham United menjadi lowong setelah sang mantan kapten tersebut memutuskan untuk pensiun pada musim panas tahun ini.
Sementara itu, sosok kapten berusia muda lainnya bisa ditemukan di Bournemouth. Di klub sepakbola tersebut, Lloyd Kelly yang berusia 23 tahun dipercaya untuk mengemban tugas tersebut. Peran ini menjadi cukup menarik di tengah peran sang pemain yang merupakan seorang pemain bertahan.
Kini, setelah penunjukan tersebut, para penggemar Arsenal tengah menanti pembuktian dari Martin Odegaard sebagai kapten baru. Di tengah usianya yang muda, tentu ada kekhawatiran akan perjalanan para pemain Arsenal. Tapi dengan banyaknya pengalaman yang ia miliki, banyak kalangan tidak merasa ragu dengan penunjukan ini, bahkan cenderung merasa optimis.